Abstrak Karya sastra sebagai produk kehidupan di dalamnya terdapat kandungan nilai-nilai, misalnya nilai sosial, falsafah, dan religi. Salah satu jenis karya sastra tersebut adalah cerbung. Cerbung Polahe Rasa diterbitkan oleh Majalah Djaka Lodang 14 episode mulai dari Edisi no.22, 29 Oktober 2011 sampai Edisi no.35, 28 Januari 2012. Cerbung ini sarat sekali dengan nilai-nilai ajaran hidup yang dibawakan oleh tokoh melalui cerita. Perumusan dari semua itu dapat tersurat maupun tersirat. Nilai-nilai falsafah yang terkandung dalam cerbung Polahe Rasa karya Al Aris Purnomo yakni sikap eling, pracaya, mituhu, rila, narima, temen, sabar, dan budi luhur. Key word: Falsafah Jawa