ABSTRAK Fidiyati Dariyah. Pengaruh Partisipasi Anggota Terhadap Perolehan Sisa Hasil Usaha (SHU) di Koperasi Karyawan (Kopkar) "Surya" Universitas Muhammadiyah Purworejo. Skripsi. Purworejo. Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan. Pendidikan Ekonomi. Universitas Muhammadiyah Purworejo. 2012. Penelitian ini bertujuan untuk : 1) mengetahui partisipasi anggota koperasi. 2) mengetahui besarnya sisa hasil usaha koperasi. 3) mengetahui pengaruh partisipasi anggota terhadap perolehan sisa hasil usaha (SHU) koperasi karyawan (Kopkar) "Surya" Universitas Muhammadiyah Purworejo. Populasi dalam penelitian ini adalah sejak berdirinya koperasi karyawan (Kopkar) "Surya" Universitas Muhammadiyah Purworejo sampai sekarang. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah mulai dari tahun 2008 sampai 2011 (dalam jangka waktu 4 tahun) dengan taraf kesalahan 5%. Meto depengumpulan data yang digunakan adalah dokumentasi dan wawancara. Sedangkan metodeanalisis data untukmengetahui pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat dilakukan analisis korelasi product moment. Hasil analisis menunjukkan bahwa hasil korelasi (r) adalah -0,953 terletak antara 0,00-0,199 dengan interpretasi "sangat rendah". Hal ini menunjukkan bahwa r hitung < r tabel, dengan hasil korelasi (r) yang negatif menunjukkan tidak adanya pengaruh yang positif dan signifikan antara kedua variabel tersebut. Jadi hipotesis yang penulis ajukan dinyatakan ditolak. Dengan demikian ternyata penelitian terbukti bahwa tidak ada pengaruh yang positif dan signifikan antara partisipasi anggota dengan perolehan sisa hasil usaha di koperasi karyawan (kopkar) "Surya" Universitas Muhammadiyah Purworejo, dikarenakan masih sangat rendahnya nilai partisipasi anggota terhadap SHU. Ada keaktifan para anggota dalam berpartisipasi melalui, simpanan pokok, simpanan wajib serta dalam melakukan transaksi pada koperasi mengakibatkan pendapatan koperasi naik. Hal ini dapat mempengaruhi kenaikan sisa hasil usaha (SHU). Disarankan agar partisipasi anggota semakin ditingkatkan lagi tetapi pengurus mencatatnya dengan teliti, serta adanya pencatatan tersendiri bagi pembelian di luar anggota, di samping itu agar pihak Dinas Koperasi dapat melakukan membimbing terus menerus misalnya dengan membantu peminjaman modal. Kata kunci: Partisipasi Anggota, SHU Koperasi.